ADIANKOTING, TAPUT - Ada suasana berbeda di Kecamatan Adian Koting Kabupaten Taput, Senyum ceria anak-anak menghiasi di Gereja HKBP Sibalanga Kecamatan Adian Koting Kabupaten Tapanuli Utara, saat prajurit TNI Kodim 0210/TU menggelar cukur rambut gratis bagi 20 orang bagi anak - anak yang terdampak pasca bencana alam tanah longsor, pada Jumat (2/1/2026)
Dandim 0210/TU, Letkol Kav Ronald Tampubolon, SH, M.Han, melalui Plt Danramil 23/Adiankoting, Peltu B Sitepu Memonitoring menjelaskan bahwa Kodim 0210/TU memprakarsai kegiatan ini. Ia menyebut bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat, tidak hanya dalam bidang keamanan, tetapi juga sosial kemasyarakatan.
Meski sederhana, kegiatan ini menghadirkan kehangatan tersendiri. Satu per satu anak duduk di kursi, sementara personel Kodim 0210/TU dengan telaten mencukur rambut mereka. Tawa lepas dan rasa penasaran anak-anak membuat suasana semakin hidup.
Kami ingin membantu meringankan beban orang tua, sekaligus memberikan kebahagiaan bagi anak-anak. Potong rambut ini sederhana, tapi sangat bermanfaat, apalagi menjelang anak-anak kembali masuk ke sekolah,” ujar Peltu B Sitepu.
“Kami berharap dapat membantu meringankan beban saudara-saudara yang terdampak banjir dan tanah longsor dengan menyediakan layanan ini, ungkap Peltu B Sitepu. ( DNM )




